Loading...

Resep Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran

Resep Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran - Setelah kita berkutat dengan resep masakan ikan dan sayur hari ini saya kembali lagi dengan resep masakan ayam.

Memang betul resep masakan olahan ayam ini sangat banyak sekali variannya, dan tak akan habis jika kita menghitungnya.

Olahan Ayam sangat mudah dimasak karena dagingnya yang lunak dan mudah sekali bumbu masuk kedalam daging tersebut.

Resep Masakan Ayam Garing Ala Restoran

Masakan olahan ayam ini sangat banyak dijual di jalan-jalan raya, karena penikmat masakan ayam sangat banyak, mulai dari anak kecil hingga kakek-nenek kita.

Masakan ayam ini haruslah dengan daging ayam yang masih segar, karena jika tidak maka akan berdampak buruk bagi kesehatan kita.

Cara membuat ayam garing ini sangat mudah dan simpel, dan kalau Umi ingin membuatnya dengan rasa yang gurih dan kresh, maka pilihlah bahan yang unggul dan baik ya, agar kandungan yang bergizi dapat terjaga dengan baik.

Baiklah saya akan bagikan resepnya ya, berikut Resep Masakan Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran selamat mencoba.

Bahan Masakan Ayam Garing Ala Restoran
  • 1 ekor ayam
  • minyak goreng secukupnya
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 saos sambal/saos tomat untuk dihidangkan
Bumbu Masakan Ayam Garing Ala Restoran
  • 50 gr tepung tapioka
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt pala halus
  • 1 sdt garam
  • 50 gr tepung terigu

Resep Masakan Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran


Cara Membuat  Masakan Ayam Garing Ala Restoran
  1. ayam dibersihkan terlebih dahulu, buang bulunya jika masih ada, dan buang seluruh kotorang ayamnya, jika suka dengan daging dalaman seperti hati, usus dan lain-lain sisihkan daging dalamnya karena kita tidak menggunakannya untuk resep masak kali ini.
  2. setelah bersih dari kotoran dan bulu, ayam tersebut kita potong agak besar atau sesuai selera lalu cuci hingga bersih dan sisihkan ditempat yang bersih
  3. setelah itu remas-remas daging ayamnya dengan air jeruk nipis yang sudah dibuka,  dan kita diamkan sekitar 15 menitan, agar jeruk purutnya meresap kedalam dagingnya
  4. setelah itu kita tambahkan/lumurkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi dan gulingkan daging ayamnya kedalam tepung terigu dan tepung tapioka (yang sebelumnya dicampur)
  5. siapkan minyak goreng agak banyak atau setengah dari wajan kita
  6. goreng ayamnya sampai matang atau bumbunya kelihatan garing kecoklatan
  7. jika suka dengan saos, sajikan dengan saos sambal atau saos tomat


Dan ada juga lho resep lainnya yang tidak kalah enak dari resep diatas ini, dan tetap lho kita masih membicarakan tentang ayam garing, baiklah deh agar tidak penasaran yuk simak baik-baik ya, selamat memasak.

Resep Ayam Garing Khas Taiwan


Bahan
  • Merica-Lada Bubuk 1 sendok teh 
  • Bawang Putih Bubuk 1 sendok teh 
  • Fillet Dada Ayam 3 potong 
  • Tepung Roti 10 sendok makan 
  • Cabai-Cabe Bubuk 1 sendok makan 
  • Air 1 cangkir 
  • Tepung Terigu 4 sendok makan 
  • Merica-Lada Bubuk 1 1/2 sendok makan 
  • Garam secukupnya
Cara membuat ayam garing ala Taiwan
  1. Ambil daging ayamnya
  2. Lalu cuci dan pastikan semuanya sudah bersih
  3. Setelah itu kita coba pukul-pukul ayam tersebut supaya ayamnya tidak terlalu tebal
  4. Dan setelah itu kita baluri dada ayamnya dengan merica, serta tambahkan juga garam 
  5. Lalu diamkan ayam tersebut selamat kurang lebih 30-an
  6. Dan kita campurkan tepung terigu dan juga air
  7. Aduk semuanya hingga adonannya merata
  8. Dan celupkan daging ayam kedalam tepung terigu
  9. Lalu baluri dengan tepung roti
  10. Cara ini kita lakukan sampai 2 kali
  11. Dan kita goreng sampai ayamnya bewarna kecoklatan, setelah itu tiriskan
  12. Setelah itu selagi ayamnya panas, kita potong dan campurkan dengan bubuk merica
  13. Lalu bawang putihnya, setelah itu cabe
  14. Dan setelah itu sajikan ayamnya dengan sambal, mayones serta wedges
  15. Selamat menikmaati ya, karena ayam garing siap disantap.

Nah bagaimana Umi, simpel bukan? masakan olahan daging ayam ini sangat cocok sekali dihidangkan mulai dari pagi hingga makan malam, karena ayam identik dengan masakan lintas waktu.

Baiklah demikian apa yang dapat kita bahas kali ini semoga Resep  Masakan Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran ini dapat bermanfaat buat kita semua, terus ikuti artikel saya yang lainnya ya, dan semuanya ada di resepumiku.com. Terimakasih.

source image:  http://g-resepmasakan.gov7.net/wp-content/uploads/2015/02/Ayam-garing-renyah.jpg



Demikianlah Artikel Resep Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran

Sekian Arti Dunia Resep Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Arti Dunia kali ini.

Anda sedang membaca artikel Resep Cara Membuat Ayam Garing Ala Restoran dan artikel ini url permalinknya adalah https://resepnmakanan168.blogspot.com/2017/08/resep-cara-membuat-ayam-garing-ala.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Previous
Next Post »