Lebaran sudah usai, tapi di meja tamu masih tersaji aneka makanan ringan di dalam toples. Bagi masyarakat Jawa, makanan ringan atau snack ini dikenal dengan nama "Kletikan". Ini karena isi toples itu jika di makan, maka di dalam mulut akan berbunyi "kletik... kletik". Jadilah dinamakan "Kletikan".
Berbagai jenis kletikan yang biasa tersaji di meja tamu masyarakat Jawa diantaranya adalah makanan asin seperti rengginang, kacang goreng, kembang goyang dll. Ada juga makanan manis seperti jipang, brem, wajik kletik, madu mongso dan masih banyak lagi.
Kletikan bukan saja disajikan ketika hari raya. Tapi kletikan juga dijadikan sebagai teman ngopi atau minum teh pagi dan sore hari. Ini karena kletikan merupakan makanan kering yang awet disimpan hingga beberapa bulan.
Di Jakarta juga ada makanan ringan sejenis kletikan yang sering disajikan di dalam toples dan diletakkan di meja tamu. Biasanya kletikan ala Jakarta berupa kue bawang, nastar, kue keju dll.
Demikianlah Artikel Resep Sedap Kletikan
Sekian Arti Dunia Resep Sedap Kletikan , mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Arti Dunia kali ini.