Loading...

Resep Masakan Cara Membuat Sayur Gulai Pakis

Resep Masakan Cara Membuat Sayur Gulai Pakis - Olahan sayur di Indonesia itu memang sangat kaya sekali, dulu orang tua kita selalu memiliki cara agar dapat mengolah hasil sumber daya alam Indonesia dengan olahan masakan yang nikmat dan juga menyehatkan.

Saya sangat kagum sekali dengan itu, karena olahan masakan tradisional memang memberikan manfaat yang luar biasa bagi tubuh kita dan terutama bagi kekayaan kuliner Indonesia.

Masakan tradisional kali ini saya ingin memberikan info bahwa ada masakan tradisional yang mampu menambah kekayaan kuliner nusantara kita yaitu masakan sayuran gulai pakis.

Resep Masakan Sayur Gulai Pakis

Masakan ini terkenal karena olahan sayur yang unik dan mudah kita jumpai, kalau dulu mungkin kakek-nenek kita bisa mengambilnya dipekarangan rumah, tetapi kalau sekarang ya harus pergi ke pasar, karena sayuran ini adanya di pasar tradisional.

Baiklah agar tidak penasaran, berikut adalah resepnya selamat mencoba ya.

Resep Sayur Gulai Pakis

Bahan sayuran gulai pakis
  • 5 ikat pakis
  • 1 butir kelapa
  • teri tawar secukupnya
  • daun kemangi secukupnya
Bumbu sayuran gulai pakis yang dihaluskan
  • 6 butir bawang merah
  • 2 batang serai
  • 3 siung bawang putih
  • bumbu penyedap
  • 3 sdm cabai halus
  • 10 cabai merah
  • 2 lembar daun kunyit
  • garam, gula dan asam jawa

Cara membuat masakan sayur gulai pakis

  1. 5 ikat pakisnya dijemur dibawah matahari sebentar saja
  2. kelapa diparut setengah bagian, yang setengah sisangrai seperti kalau membuat poyah
  3. lalu dihaluskan
  4. yang setengah bagian tadi dibuat santan 4 gelas sedang
  5. semua bumbu kecuali daun kunyit, serai dsan asam jawa, dihaluskan
  6. santan dimasak sampai mendidih, kemudian masukkan bumbu, dan kelapa sangrai dan daun kemangi
  7. setelah mendidih masukkan pakis yang sudah diiris-iris kecil panjang 3 cm dan ikan terinya, aduk sampai rata
  8. masak sampai matang dan santanya berminyak, angkat siap dihidangkan.

Nah itu adalah salah satu masakan dari sayur gulai ini, dan masih banyak resep masakan lainnya yang masih membahas mengenai sayur gulai ini, penasaran yuk simak baik-baik ya.

Resep sayur gulai kacang panjang

Bahan
  • kacang pajang 14 lonjor (potong serong)
  • gula, garam, penyedap secukupnya
  • santan 350 ml 
Bahan yang dihaluskan:
  • ebi kering 2 sdm (kita rendam, dan setelah itu kita tiriskan)
  • lengkoas 2 cm (memarkan)
  • cabe merah keriting 10 biji 
  • bawang putih 5 siung 
  • kunyit 3 cm 
  • daun salam 2 lembar 
  • bawang merah 11 siung 
Cara membuat sayur gulai kacang panjang
  1. Ambil kacang panjangnya
  2. Lalu cuci sampai bersih
  3. Kemudian potong kecil-kecil menyerong
  4. Setelah itu sisihkan
  5. Lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum
  6. Kemudian masukkan kacang panjang yang sudah dipotong-potong ke tumisan
  7. Lalu kasih santan
  8. Kemudian tambahkan gula, garam, penyedap secukupnya 
  9. Kita diamkan sampai mendidih dan matang dengan sesekali dicicipi
  10. Jika sudah oke, angkat dan sajikan.

Baca juga: 
Cara Membuat Buntil Daun Talas Tangkai Hitam
Resep Cara Membuat Mie Kangkung
Cara Membuat Es Krim

Bagaimana Umi resep masakan tradisional kita cukup mudah bukan, dan ini salah satu dari warisan yang tak ternilai harganya yang telah diturunkan kepada kita, dan kewajiban kita adalah menjaga warisan tersebut.

Demikian Resep Masakan Cara Membuat Sayur Gulai Pakis semoga dapat bermanfaat, kalau ada yang kurang atau kurang jelas bisa mengisi kolom komentar di bawah ini ya, terimakasih.
Source image: http://www.sajiansedap.com/images/detail/1327374232detail_JINUS_51-2005_GULAI_PAKIS_ABBO.jpg



Demikianlah Artikel Resep Masakan Cara Membuat Sayur Gulai Pakis

Sekian Arti Dunia Resep Masakan Cara Membuat Sayur Gulai Pakis, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Arti Dunia kali ini.

Anda sedang membaca artikel Resep Masakan Cara Membuat Sayur Gulai Pakis dan artikel ini url permalinknya adalah https://resepnmakanan168.blogspot.com/2017/08/resep-masakan-cara-membuat-sayur-gulai.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Previous
Next Post »