Aku menemukan bebek goreng mentega ini justru ketika berada di Palu Sulawesi Tengah. Entah aku lupa apa nama tempat makannya. Tapi sepertinya tempat makan ini cukup terkenal di sana. Ini terlihat dari pengunjung yang memenuhi rumah makan ini, padahal waktu itu bukan hari libur lho.
Setelah menunggu sekitar 15 menit akhirnya bebek goreng mentega pun datang. Taburan irisan cabe dan kecap di atasnya tentu saja menambah selera. Apalagi ditambah dengan sambel tomat dan lalapan yang lumayan banyak.
Bebek goreng mentega ini sangat empuk. Sepertinya bebek ini dimasak (diungkep) terlebih dahulu sebelum digoreng dengan mentega. Rasa gurihnya memang beda, dan aroma menteganya juga tercium dan menambah selera makan.
Sambel tomat yang disajikan pedasnya sedang kalau menurutku. Penampilannya yang disajikan di atas cobek kecil itu juga menarik kalau menurutku. Potongan bebeknya juga besar dan pas buatku.
Demikianlah Artikel Resep Sedap Bebek Goreng Mentega
Sekian Arti Dunia Resep Sedap Bebek Goreng Mentega , mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Arti Dunia kali ini.