Yang namanya makan itu rasanya gak nendang kalau gak pake sambel. Salah satu sambel favoritku adalah sambel trasi yang digoreng. Rasanya tidak begitu pedas karena dicampur dengan tomat.
Sambel trasi ala-ala diriku ini rasanya sedikit manis karena menggunakan cabe keriting dan ditambah juga dengan gula merah. Maklumlah orang Jawa itu selalu suka yang manis. Jadi walaupun makan sambal pedas tapi rasa manis gak boleh ketinggalan.
Kalau mau nyicipi sambel trasi buatanku, bikin sendiri aja ya di rumah. Ini resepnya :
Bahan :
Cabe keriting 15 buah
Tomat 1 buah
Bawang merah 3 siung
Bawang putih 2 siung
Trasi 1 x1 cm
Gula merah 2 ruas jari
garam 1/4 sdt
Minyak untuk menggoreng 2 sdm
Cara Membuat :
- Potong-potong cabe dan tomat agar mudah diuleg nantinya.
- Panaskan minyak dan goreng cabe, tomat, bawang merah, bawang putih juga trasi.
- Angkat cabe dan yang lainnya dari penggorengan. Biarkan sejenak hingga dingin.
- Haluskan dengan cobek dengan menambahkan garam dan gula merah.
- Goreng kembali sambal trasi yang telah halus dengan minyak yang sama untuk menggoreng cabe tadi.
- Masak hingga harum. Angkat dan sajikan.
Demikianlah Artikel Resep Sedap Sambal Terasi
Sekian Arti Dunia Resep Sedap Sambal Terasi, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Arti Dunia kali ini.